EVALUASI HASIL PENILAIAN ZONA INTEGRITAS PUSSENARMED


Cimahi - Untuk meningkatkan kinerja satuan, Pussenarmed Kodiklatad melakukan evaluasi hasil penilaian Zona Integritas dari TIM penilai Kodiklatad demi mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dilingkungan Pussenarmed Kodiklatad, bertempat di Aula Mapussenarmed Kodiklatad, (6/5/2021).


Menurut Danpussenarmed tujuan dilaksanakannya kegiatan ini sebagai pedoman dalam membangun dan mengimplementasikan program Reformasi birokrasi secara baik “Reformasi birokrasi yang baik akan mampu menumbuhkan budaya kerja yang anti korupsi dan budaya birokrasi yang melayani publik dengan baik di lingkungan satuan kerja”, ungkapnya.


Kolonel Arm Fauzi menerangkan bahwa hasil yang didapat oleh Pussenarmed belum memuaskan “Hasil yang didapatkan Pussenarmed belum memuaskan maka dari itu kita harus sama-sama berkembang dan berusaha untuk menjadi yang terbaik,” Ujarnya.


“Maka dari itu kita adakan evaluasinya supaya apa yang kurang dapat kita atasi dan yang sudah bagus dapat kita tingkatkan,” Ucap Danpussenarmed Mayjen Totok Imam S. kepada tim Penerangan Pussenarmed.

(A.Penpussenarmed)

06 May, 2021 oleh Penerangan Pussenarmed

Kirim Komentar